Reporter: Achmad Fadillah | Editor: Buniyamin
BALIKPAPAN - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 53 Kelurahan Sungai Nangka, Kecamatan Balikpapan Selatan dan TPS 15 Kelurahan Marga Sari, Kecamatan Balikpapan Barat menjadi tempat menarik minat pemilih untuk menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu 2024 ini, Rabu (14/2/2024).
TPS 53 yang berada di Kawasan Perumahan Pesona Alam Resident mengusung konsep bernuansa hari valentine atau Hari Kasih Sayang pada 14 Februari.
Sedangkan di TPS 15 yang berada di perumahan padat penduduk di atas air terkesan mewah dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) mengenakan baju adat khas Bugis.
Ketua KPPS TPS 53 Kelurahan Sungai Nangka, Samsul mengatakan ini adalah Pemilu perdana di RT tersebut. Untuk menarik minat para pemilih agar menggunakan hak suaranya, pihaknya bersama warga membuat konsep TPS dengan nuansa hari valentine.
"Karena hari ini bertepatan pada 14 Februari, jadi kami bikin nuansa Valentine Day. Di mana konsep TPS-nya berwarna pink dan dihiasi balon-balon. Kita buat suasana pemilu seakrab mungkin dengan penuh kasih sayang agar warga datang ke TPS," ucapnya.
Sementara di TPS 15 Kelurahan Marga Sari nampak selesai melakukan pemungutan suara dan akan melanjutkan penghitungan surat suara telah berhasil mengajak pemilih menyalurkan hak pilihnya.
"Alhamdulillah, kita hampir 100 persen pemilih yang sudah menggunakan hak pilihnya," kata Ketua KPPS 15, Sinang Muslim.
Ia mengaku tidak bisa mendetailkan konsep TPS tersebut, tapi berhasil menarik menarik pemilih agar berbondong-bondong ke TPS.
"Motivasi kita mengenakan busana adat ini supaya adat kita tetap lestari, dan pembauran. Contohnya, saya orang Jawa ikut memakai busana ini," ungkapnya.
Meski harus merogoh kantong pribadi untuk mempersiapkan ini semua, dirinya tidak menyesali. Terpenting pesta demokrasi ini berjalan dengan baik dan dikenang sepanjang masa.