Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

Besok, TPS 31 Kelurahan Damai Balikpapan akan Laksanakan PSU Pilpres

Lurah Damai, Kanti Suharjo saat diwawancarai di ruang kerjanya, Jumat (23/2/2024). (Foto: Achmad Fadillah/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Politik

    Besok, TPS 31 Kelurahan Damai Balikpapan akan Laksanakan PSU Pilpres

    PusaranMedia.com

    Lurah Damai, Kanti Suharjo saat diwawancarai di ruang kerjanya, Jumat (23/2/2024). (Foto: Achmad Fadillah/Pusaranmedia.com)

    Besok, TPS 31 Kelurahan Damai Balikpapan akan Laksanakan PSU Pilpres

    Lurah Damai, Kanti Suharjo saat diwawancarai di ruang kerjanya, Jumat (23/2/2024). (Foto: Achmad Fadillah/Pusaranmedia.com)

    Reporter: Achmad Fadillah | Editor: Bambang Irawan

    BALIKPAPAN - Lurah Damai, Kanti Suharjo mengharapkan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Presiden (Pilpres) di TPS 31 berjalan lancar tanpa kendala. PSU tersebut akan dilaksanakan pada 24 Februari 2024, Sabtu besok.

    Kanti Suharjono mengatakan, lokasi PSU itu di TPS 31 RT 22 dekat Masjid Al Mujahidin atau belakang Pasar Balikpapan Permai (BP), Kelurahan Damai, Kecamatan Balikpapan Kota.

    "Jadi masuknya lewat pasar BP, dekat Masjid Al Mujahidin di RT 22 Kelurahan Damai. Kita sampai sana, persis di belakang pasar itu," ucap Kanti, Jumat (23/2/2024).

    Ia mengaku masih bertahan di ruang kerjanya hingga pukul 11.33 WITA, lantaran menunggu logistik yang akan didrop ke kantor kelurahan.

    "Logistiknya belum ada, info dari Pak Bhabinkamtibmas katanya jam 09.00 tapi sampai sekarang belum ada. Infonya gitu, kenyataannya sampai sekarang belum ada. Kayaknya logistik langsung diantar besok di TPS," tuturnya.

    Begitu juga dengan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Damai, dikatakannya mungkin masih di Hotel Mega Lestari, tempat rekapitulasi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). "Untuk TPS-nya nggak ada yang berubah, tetap di sana," ujarnya.

    Dirinya berharap pelaksanaan PSU nantinya tidak terulang seperti sebelumnya, di mana terdapat pemilih yang tidak terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) ikut mencoblos di TPS 31. "Saran saya ke petugas harus netral, jadi dilayani dengan sebaik-baiknya," harapannya.

    Ia pun mengimbau warganya di TPS 31 untuk menggunakan hak pilihnya kembali secara berbondong-bondong. "Saya imbau kepada warga di lingkungan RT 22 atau TPS 31, semoga menggunakan hak pilihnya. Tidak usah terpengaruh dengan yang kemarin, sesuai hati nuraninya masing-masing," imbuhnya