Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan
Banner ADV

Pelayanan Puskesmas Belum Maksimal, Peri Sarankan Tambah Tenaga Medis

Ketua Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong. (Foto: Umar Daud/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Banner ADV

    DPRD Kabupaten Berau

    Pelayanan Puskesmas Belum Maksimal, Peri Sarankan Tambah Tenaga Medis

    PusaranMedia.com

    Ketua Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong. (Foto: Umar Daud/Pusaranmedia.com)

    Banner ADV

    Pelayanan Puskesmas Belum Maksimal, Peri Sarankan Tambah Tenaga Medis

    Ketua Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong. (Foto: Umar Daud/Pusaranmedia.com)

    Reporter: Umar Daud | Editor: Bambang Irawan

    TANJUNG REDEB - Ketua Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong turut menyoroti kurangnya tenaga medis khususnya Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kabupaten Berau.

    Menurutnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau perlu memprioritaskan pelayanan rumah sakit saat ini. Sehingga, kekurangan tenaga seperti dokter umum, dokter spesialis maupun kesehatan bisa dimaksimalkan.

    "Kenyataannya yang terjadi hanya satu dokter saja yang berjaga, harusnya satu Puskesmas itu minimal tigas dokter," ungkapnya, Senin (27/5/2024).

    Untuk itu, ia menegaskan perlu menambah petugas di Puskesmas sebagai jangka panjang dalam pelayanan kepada masyarakat. Apalagi jumlah dokter saat ini, dinilai sangat kurang.

    Selain itu, pemerintah juga disarankan untuk menambah jumlah rumah sakit di Berau, sehingga ada kompetitor dan tolak ukur untuk peningkatan pelayanan lebih baik ke depan.

    "Termasuk rumah sakitnya perlu ditambah, karena adanya persaingan antara kompetitor dan punya standar pelayanan," tuturnya.

    Terlebih, jumlah pasien setiap tahunnya terus mengalalami peningkatan baik rawat jalan maupun rawat inap. Karena itu, DPRD menyarankan perlu membuka pelayanan 24 jam.

    "Jadi masyarakat tak perlu khawatir ketika ingin berobat, karena sudah ada pelayanan 24 jam. Jadi perlu ditingkatkan lagi," tandasnya. (Adv)