Reporter : Ayu Norwahliyah | Editor : Buniyamin
SAMARINDA - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda akan menyediakan tiga lokasi kantong parkir di Teras Samarinda segmen I yang terletak di Jalan Gajah Mada.
Rencananya, ketiga titik parkir tersebut akan berada di depan Bank BTN, di bekas SPBU Teluk Lerong (Jalan RE Martadinata, Kecamatan Samarinda Ulu), dan di samping SPBU yang sama.
"Sementara ini, kita fokus pada tiga lokasi tersebut. Lebih baik kita rapikan dulu," kata Asisten II Sekretaris Kota Samarinda, Marnabas pada Selasa, (21/8/2024).
Pemkot Samarinda juga berencana untuk menambah lahan parkir guna mengakomodir kendaraan pengunjung Teras Samarinda, terutama karena proyek tersebut akan terus berlanjut hingga segmen-segmen berikutnya, dengan anggaran yang meningkat menjadi Rp 1,1 miliar dari taksiran awal sebesar Rp 963 juta.
"Nantinya akan ada Teras Samarinda hingga tahap lima," ujarnya.
Meskipun Teras Samarinda tahap I sebenarnya sudah bisa dikunjungi, area tersebut sementara ini masih ditutup untuk memastikan tata kelola dan fasilitasnya matang sebelum dibuka untuk publik, agar tidak menimbulkan masalah ke depannya.
Sehingga Marnabas memastikan pengelolaan Teras Samarinda tahap I akan selesai secara keseluruhan pada akhir Agustus 2024.
“Sekarang kita dalam proses juga, sudah buat bagian pengelola juga. Kalau kita buka sulit dihindari masyarakat kita pasti akan parkir.
Tidak sampai satu bulan akan kita buka," tutupnya.