Reporter: Lodya Astagina | Editor: Bambang Irawan
TENGGARONG - Kabupaten Kukar serentak mengibarkan Bendera Merah Putih setengah tiang untuk memperingati tragedi nasional Gerakan 30 September atas kekejaman Partai Komunis Indonesia (G30S/PKI), Senin (30/9/2024).
Pengibaran setengah tiang diberlakukan hingga tingkat kecamatan dan desa/kelurahan, melalui imbauan dari surat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI Nomor: 23224/MPK.F/TU.02.03/2024.
“Setiap kantor instansi pusat dan daerah, kantor perwakilan RI di luar negeri, satuan pendidikan serta seluruh komponen masyarakat Indonesia pada tanggal 30 September 2024 agar mengibarkan bendera setengah tiang,” kata Mendikbudristek, Nadiem A Makarim dalam surat itu.
Imbauan itu juga dikhususkan untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober mendatang. Pada peringatan ini Bendera Merah Putih dikibarkan satu tiang penuh.
Hari Kesaktian Pancasila merupakan peringatan untuk mengenang sejarah G30S/PKI dan pentingnya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Adapun tema yang diusung untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila adalah Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas.
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila akan digelar dengan upacara di tingkat pusat, daerah, hingga kantor perwakilan RI di luar negeri, dan satuan pendidikan.
“Upacara di Indonesia dilaksanakan 1 Oktober besok pukul 08.00-08.31 WIB di Monumen Pancasila Sakti di Jakarta Timur. Bendera mulai dikibarkan pukul 06.00 waktu setempat,” imbaunya.
Ia menginstruksikan seluruh Kepala Daerah/Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), kantor/lembaga yang ada di daerah menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara luring penuh dari kantor masing-masing.
Ditambahkan pesan terakhir, pada 1 Oktober 2024 masyarakat agar mendengarkan Pidato Mendikbudristek RI melalui Youtube Kemendikbud RI.
Terkait pedoman penyelenggaraan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 dapat diunduh melalui https://www.kemdikbud.go.id/.