Reporter: Adi Kade | Editor: Buniyamin
PENAJAM - Pemerintah Kelurahan Gersik, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengusulkan perbaikan jalan sepanjang 4 Kilometer (Km) kepada Kementerian Pekerjaan Umum (PU).
Pasalnya, akses jalan bagi warga Kelurahan Gersik dan Kelurahan Jenebora yang berada di dekat lokasi pembangunan Bandar Udara (Bandara) Nusantara tersebut rusak parah.
Badan jalan sepanjang 4 Km di wilayah Kelurahan Gersik tinggal berlapis tanah, ketika turun hujan kondisi jalan becek dan licin.
“Kami sudah bersurat ke Kementerian Pekerjaan Umum untuk memperbaiki jalan kami sepanjang 4 Km yang rusak parah,” kata Lurah Gersik, Ommar Mildat, Jumat (8/11/2024).
Ommar berharap Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mengakomodir usulan perbaikan jalan berada dekat Bandara Nusantara tersebut di tahun anggaran 2024.
“Kami berharap Kementerian Pekerjaan Umum memperbaiki jalan rusak itu sebagai bentuk kepedulian sosial bagi masyarakat Gersik yang terdampak pembangunan Bandara Nusantara,” ujarnya.
Ommar menekankan, telah mengkonfirmasi kepada satuan tugas (Satgas) pembangunan Bandara Nusantara terkait usulan perbaikan jalan rusak tersebut.
“Informasinya dari pihak penanggung jawab Bandara Nusantara bahwa usulan kami sudah masuk. Mudah-mudahan tahun depan sudah bisa di rigid beton. Jalan rusak ini merupakan akses utama bagi warga Kelurahan Gersik dan Jenebora,” pungkasnya.