Reporter: Lodya Astagina | Editor: Supiansyah
TENGGARONG - Target vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kukar dijadwalkan selesai pada bulan Desember 2021 mendatang, dan diharapkan saat itu pun kekebalan kelompok telah terbentuk.
Vaksinasi terus digalakkan untuk meningkatkan cakupan sasaran vaksin di Kukar. Dibantu dengan program serbuan vaksin dari Polri dan TNI yang bersinergi dengan fasilitas kesehatan (faskes) setempat.
Setiap harinya Puskesmas di masing-masing kecamatan telah menjadwalkan kegiatan vaksin, baik di dalam gedung maupun di luar gedung. “Iya setiap hari puskesmas menjadwalkan kegiatan vaksin,” terang Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kukar, Martina Yulianti, Rabu (30/6/2021).
Sasaran vaksin Kukar ditetapkan dari Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KCP-PEN) sebanyak 123.841. Dengan beberapa sasaran yang terbagi ke tenaga kesehatan, TNI, Polri, lanjut usia, masyarakat rentan dan masyarakat umum.
Sehingga, vaksin tak hanya hanya diselenggarakan di puskesmas saja. Melainkan persebarannya juga dioptimalkan melalui vaksinasi masal, seperti di GOR Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang, pasar Tangga Arung dan pasar Mangkurawang. “Ada juga yang masal seperti di GOR,” ujarnya.
Yuli sapaan akrabnya menerangkan, saat ini target vaksinasi Covid-19 adalah 1.500 sasaran per hari. Baik dosis I maupun dosis II, yang terbagi ke-18 kecamatan. Kemudian, untuk sasaran per kecamatan dibagi lagi menurut proporsi jumlah penduduk semester dua tahun 2020 berdasarkan data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).
Sasaran yang terdata sampai 29 Juni, dari 123.841 sasaran, telah divaksin sebanyak 75.780 sasaran dengan persentase 61.2 persen. Bahkan, Dinkes Kukar berhasil melampaui target vaksinasi setiap harinya. Kemarin saja, total sasaran yang telah divaksin adalah 3.039, dengan rincian 3.019 sasaran dosis I dan 20 sasaran dosis II.
Rincian sasaran dan divaksin per 29 Juni yaitu, nakes 3.502 dan yang divaksin sudah 3.686, lalu Lansia dengan sasaran 60.931 dan divaksin baru 7.863, TNI sasaran dan divaksin telah tercapai yakni 728, Polri dengan sasaran 853 dan divaksin sudah 990. Kemudian, sasaran publik 57.826 dan divaksin 62.513.