Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

Aulia Rahman Basri Daftar ke KPU Kukar Sebagai Calon Bupati di PSU 2024

Aulia-Rendi di temani pendukungnya mendaftarkan diri di KPU Kukar. (Foto: Am.Anshori/Seputarfakta.com)

BERITA TERKAIT

    Politik

    Aulia Rahman Basri Daftar ke KPU Kukar Sebagai Calon Bupati di PSU 2024

    PusaranMedia.com

    Aulia-Rendi di temani pendukungnya mendaftarkan diri di KPU Kukar. (Foto: Am.Anshori/Seputarfakta.com)

    Aulia Rahman Basri Daftar ke KPU Kukar Sebagai Calon Bupati di PSU 2024

    Aulia-Rendi di temani pendukungnya mendaftarkan diri di KPU Kukar. (Foto: Am.Anshori/Seputarfakta.com)

    TENGGARONG - Aulia Rahman Basri resmi mendaftarkan diri ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kukar sebagai peserta Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pemilihan Kepala Daerah Kukar pada Senin (10/3/2025). 

    Aulia menggantikan Edi Damasyah setelah MK mendiskualifikasi Edi pada 24 Februari 2025 lalu. Dia akan berpasangan dengan Rendi Solihin pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kukar. Aulia Rahman mengatakan siap untuk bertanding pada PSU Kukar April 2025. 

    "Kami Paslon 01 datang ke Kantor KPU untuk mengantarkan berkas bersama dengan pendukung. Ini buah dari Keputusan MK. Dengan niat hati untuk mewakili suara rakyat kukar. Kita hargai putusan MK dan ikut proses PSU Pilkada Kukar," kata Aulia. 

    Dirinya menegaskan, penyerahan berkas ini sudah sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan. "Kita harus terus mengawal dari awal sampai akhir. Perjuangan kerja politik kita  itu ceria, riang dan gembira," ungkapnya. 

    Ketua KPU Kukar, Rudi Gunawan menyebut setelah penyerahan berkas ini, selanjutnya proses verifikasi segera dimulai. 

    "Kalau untuk tahapannya ini masih berjalan, selanjutnya kalau berkas selesai di verfikasi, kita akan lanjut pemeriksa kesehatan di RSUD AM Parikesit Tenggarong Seberang," pungkasnya.