Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

DPD KNPI Audensi dengan Polres Bontang, Kolaborasi untuk Pembangunan Daerah

Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing (Kiri), Ketua DPD KNPI Kota Bontang, Indra Wijaya (Kanan). (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Kalimantan Timur

    DPD KNPI Audensi dengan Polres Bontang, Kolaborasi untuk Pembangunan Daerah

    PusaranMedia.com

    Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing (Kiri), Ketua DPD KNPI Kota Bontang, Indra Wijaya (Kanan). (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    DPD KNPI Audensi dengan Polres Bontang, Kolaborasi untuk Pembangunan Daerah

    Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing (Kiri), Ketua DPD KNPI Kota Bontang, Indra Wijaya (Kanan). (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Reporter: Lutfi Aziz | Editor: Buniyamin

    BONTANG - DPD KNPI Kota Bontang periode 2025-2028 melakukan kunjungan dengan Polres Bontang, Selasa (15/4/2025). 
    Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Transit Lantai 1 Mako Polres Bontang, Jalan Bhayangkara, Gunung Elai, Bontang Utara. 

    Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan membahas sinergitas antara DPD KNPI dan Polres Bontang dalam memberikan pelayanan, rasa aman, serta kemajuan daerah. Kegiatan positif perlu didorong untuk membangun rasa persaudaraan antar masyarakat di Bontang melalui kegiatan sosial. 

    Ketua DPD KNPI Kota Bontang, Indra Wijaya, menyampaikan rasa terima kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan oleh Kapolres Bontang untuk menerima audiensi.
    Ia juga memberikan apresiasi tinggi atas dukungan Polres terhadap kegiatan KNPI sejak Musdalub hingga rencana pelantikan Ketua DPD KNPI yang akan digelar pada 10 Mei 2025.

    "Saat bulan ramadan lalu, KNPI telah memulai kolaborasi dengan Polres Bontang melalui kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama. Kerja sama tersebut dapat terus berlanjut dalam berbagai kegiatan positif ke depan," ucap Indra. 

    Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing menyambut baik kehadiran pengurus DPD KNPI Kota Bontang. 
    Ia menegaskan, eksistensi KNPI merupakan kekuatan penting dalam menjaga kestabilan kamtibmas di Bontang. 
    Kapolres juga menyatakan komitmen penuh untuk mendukung seluruh program dan kegiatan KNPI.
     
    "Polres Bontang tengah bersiap melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Bupati dan Wakil Bupati di Kecamatan Marangkayu dan Kecamatan Muara Badak. Kami (polisi) terbuka terhadap kritik, saran, dan masukan dalam rangka peningkatan pelayanan kepada masyarakat," pungkasnya. 

    Sebagai informasi, audiensi ini dihadiri langsung oleh Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, didampingi oleh Kasat Intelkam AKP Yurizca Musiardhillah, Kasat Resnarkoba, AKP Rihard Nixon, KBO Sat Lantas IPTU Imam Jayadi, KBO Sat Res Narkoba IPDA Effendi, dan Kanit Tipidter Sat Reskrim IPDA Mashudi.
     
    Sementara dari jajaran DPD KNPI Kota Bontang turut hadir Ketua Umum, Indra Wijaya, Ketua Harian Sadli Jaya M, Bendahara Edwin Immanoel Pidung, Ketua OKK Indra Ali, Wakil Ketua, Yusran Umar, dan perwakilan Ketua Bidang  Ibrahim Adianto.