Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan
Banner ADV

Kepala Daerah Berau Resmi Dilantik, DPRD Berau Ingatkan Komitmen Jalankan Program

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Berau di Pendopo Odah Etam, Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur (Foto : Prokopim Berau)

BERITA TERKAIT

    Banner ADV

    DPRD Kabupaten Berau

    Kepala Daerah Berau Resmi Dilantik, DPRD Berau Ingatkan Komitmen Jalankan Program

    PusaranMedia.com

    Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Berau di Pendopo Odah Etam, Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur (Foto : Prokopim Berau)

    Banner ADV

    Kepala Daerah Berau Resmi Dilantik, DPRD Berau Ingatkan Komitmen Jalankan Program

    Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Berau di Pendopo Odah Etam, Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur (Foto : Prokopim Berau)

    Reporter : Umar Daud | Editor : Buniyamin

    TANJUNG REDEB - Ketua DPRD Berau, Dedy Okto Nooryanto menghadiri pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Berau hasil Pilkada 2024, Sri Juniarsih Mas-Gamalis, Selasa (15/4/2025) kemarin.

    Kepala daerah terpilih diminta komitmen jalankan program lima tahun ke depan. "Selamat kepada kepala daerah terpilih telah dilantik, tapi perlu diingat tetap fokus jalankan program dan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya, Rabu (16/4/2025).

    Dedy Okto Nooryanto mengingatkan pentingnya menjaga komitmen dalam menjalankan penyelenggaraan pemerintah bagi kepentingan masyarakat. Berbagai kebutuhan daerah guna kemajuan daerah. "Jangan lupa infrastruktur jalan, listrik, air bersih, pendidikan, kesehatan harus merata di 13 kecamatan," serunya.

    Ini agar anggaran yang digelontorkan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Berau bisa terserap optimal, sehingga bisa menghindari SiLPA berlebih, terlebih OPD yang mendapat porsi anggaran besar. Belum lagi, pada periode sebelumnya bayak pembangunan yang belum merata, terutama di wilayah pedalaman dan pesisir Berau.

    "Jangan sampai ada SiLPA berlebih. Bupati harus lebih serius untuk menyasar pembangunan yang merata," paparnya.

    Dedy berharap eksekutif lebih aktif menjalin hubungan dengan legislatif nantinya. Supaya ada komunikasi yang baik untuk meningkatkan pelayanan di Bumi Batiwakkal. "Kami di DPRD sangat terbuka dengan pemerintah daerah. Ini bentuk komitmen untuk pembangunan daerah kita di Berau," pungkasnya. (Adv)