Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

Buaya di Pantai Lumantang Maratua Berhasil Ditangkap, Kadispar Berau Pastikan Keamanan Wisatawan

Ilustrasi Buaya. (Foto: Freepik)

BERITA TERKAIT

    Kalimantan Timur

    Buaya di Pantai Lumantang Maratua Berhasil Ditangkap, Kadispar Berau Pastikan Keamanan Wisatawan

    PusaranMedia.com

    Ilustrasi Buaya. (Foto: Freepik)

    Buaya di Pantai Lumantang Maratua Berhasil Ditangkap, Kadispar Berau Pastikan Keamanan Wisatawan

    Ilustrasi Buaya. (Foto: Freepik)

    Reporter: Nur Hidayah | Editor: Bambang Irawan

    TANJUNG REDEB – Masyarakat dan wisatawan yang ingin berwisata ke Pantai Lumantang, kini tak perlu khawatir atau takut dengan keberadaan buaya di kawasan tersebut.

    Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Berau, Ilyas Natsir, memastikan hewan buas tersebut telah berhasil ditangkap oleh warga setempat.

    “Buayanya sudah ditangkap dan saat ini masih diamankan di sana. Saya juga sudah koordinasi dengan camat, kepala kampung, hingga kelompok sadar wisata (Pokdarwis),” ujar Ilyas, Kamis (17/4/2025).

    Ilyas mengungkapkan.sempat kesulitan menghubungi beberapa pihak di lapangan. Namun akhirnya mendapatkan kepastian dari Camat Maratua yang merupakan warga asli Teluk Harapan. 

    “Camat menyampaikan buaya itu memang sudah ditangkap dan sedang disimpan sementara,” katanya.

    Terkait penanganan selanjutnya, Ilyas mengaku telah meminta agar buaya tersebut tidak dilepas kembali ke sungai. Ia menyarankan agar segera dikoordinasikan dengan pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

    “Bahaya jika dilepas ke sungai, Kalau bisa segera hubungi BKSDA supaya buaya ini bisa ditangani sesuai aturan konservasi. Memang, buaya di Kalimantan tidak boleh dibunuh karena termasuk satwa dilindungi,” jelasnya.

    Terkait wewenang pengelolaan, sempat terjadi kebingungan antara BKSDA dan pihak Kementerian Kelautan dan Perikanan.
    Menurut Ilyas, buaya tersebut sudah tertangkap, maka kewenangan pengelolaan berada di tangan BKSDA.

    Dengan tertangkapnya buaya tersebut, Ilyas menegaskan bahwa kawasan Pantai Lumantang dan Pulau Maratua secara umum sudah aman untuk kembali dikunjungi wisatawan.