Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

8 Kelas Baru SDN 009 Bontang Utara Mulai Digunakan di Tahun Ajaran Baru 2025

Gedung Baru SDN 009 Bontang Utara. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang

    8 Kelas Baru SDN 009 Bontang Utara Mulai Digunakan di Tahun Ajaran Baru 2025

    PusaranMedia.com

    Gedung Baru SDN 009 Bontang Utara. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    8 Kelas Baru SDN 009 Bontang Utara Mulai Digunakan di Tahun Ajaran Baru 2025

    Gedung Baru SDN 009 Bontang Utara. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Reporter: Lutfi Aziz | Editor: Lodya Astagina

    BONTANG - Ada delapan kelas baru di SDN 009 Bontang Utara, Kota Bontang dan mulai digunakan pada tahun ajaran baru 2025. 

    SDN 009 Bontang Utara juga menggelar syukuran gedung kelas baru tersebut, Rabu (23/4/2025). Kegiatan ini dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang, Bambang Cipto Mulyono. 

    Kepala Sekolah (Kepsek) Negeri 009, Yuliati mengatakan sebelumnya hanya ada delapan ruang kelas saja. Ruangan tersebut ada yang digunakan untuk perpustakaan dan kelas belajar yang dibagi 2 shift, pagi dan siang. 

    "Saya bersyukur ruang kelas belajar yang sekarang bertambah menjadi 16 kelas. Sedangkan rombongan belajar terdiri dari 13 kelas dan sisanya akan digunakan untuk perpustakaan, UKS dan musala," jelasnya. 

    Dengan adanya ruangan yang mencukupi, proses belajar mengajar dapat dilakukan dengan satu shift. "Ruangan tersebut rencananya akan mulai digunakan di tahun ajaran baru," imbuhnya. 

    Diketahui, gedung tersebut mulai dibangun sejak Juni 2024 dan dapat diselesaikan pada Desember. Setelah gedung baru diselesaikan, peresmian dilakukan pada Februari 2025. (Adv)