Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan

Bambang Cipto Mulyono Purna Tugas, Pesannya Pendidikan Inklusi Harus Tetap Jadi Perhatian Khusus

Kepala Disdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono Sebelum Pensiun (Dok:Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang

    Bambang Cipto Mulyono Purna Tugas, Pesannya Pendidikan Inklusi Harus Tetap Jadi Perhatian Khusus

    PusaranMedia.com

    Kepala Disdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono Sebelum Pensiun (Dok:Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Bambang Cipto Mulyono Purna Tugas, Pesannya Pendidikan Inklusi Harus Tetap Jadi Perhatian Khusus

    Kepala Disdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono Sebelum Pensiun (Dok:Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Reporter : Lutfi Aziz | Editor : Buniyamin

    BONTANG - Posisi jabatan Kepala Dinas untuk Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang telah berganti.

    Bambang Cipto Mulyono telah resmi memasuki masa purna tugas, dia berpesan kepada beberapa poin di dunia pendidikan harus terus dilanjutkan demi masa depan pendidikan di Kota Bontang yang lebih baik.

    Dalam kesempatannya saat bertemu dengan wartawan, Bambang mengakui masa pensiunnya yang berakhir per 1 Mei 2025 atau Kamis hari ini.

    Dia pun menyampaikan pendidikan inklusi di Kota Bontang harus terus menjadi perhatian bersama.

    "Saya kira pendidikan inklusi tetap menjadi perhatian khusus dan harus terus dilanjutkan. Sebelumnya kami sudah menyekolahkan 65 guru yang bekerjasama dengan kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) untuk mempelajari dan memperdalam pengetahuan tentang pendidikan inklusi. Dengan pelatihan tersebut, guru-guru dapat mengimplementasikan di sekolah masing masing," jelasnya.

    Dengan terlaksananya pelatihan tersebut, dia berharap anak-anak yang berkebutuhan khusus (ABK) atau anak difabel itu bisa ikut menikmati seluruh akses pendidikan di Kota Bontang.

    Diketahui, berdasarkan isu yang beredar bahwa Sekretaris Disdikbud Bontang, Saparuddin ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Disdikbud Bontang.

    "Kita tunggu saja besok karena sampai hari ini (1 Mei 2025), saya belum mendapatkan surat tugas terkait PLT Kadisdikbud Bontang," pungkasnya. (Adv)