Reporter: Aswin | Editor: Bambang Irawan
TENGGARONG – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kutai Kartanegara (Kukar) resmi meluncurkan program kursus bahasa Inggris gratis.
Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung DPD KNPI Kukar Jalan KH Ahmad Dahlan No. 6, Kelurahan Panji, Tenggarong, pada Jumat (2/5/2025), bekerja sama dengan lembaga pelatihan EE Course.
Ketua DPD KNPI Kukar, Rian Tri Saputra, mengatakan bahwa program ini dibuka secara gratis bagi masyarakat Kukar, khususnya untuk siswa-siswi tingkat SD dan SMP.
Ia menegaskan bahwa peluncuran program ini merupakan bentuk nyata komitmen KNPI dalam mendukung kemajuan pendidikan di Kukar.
“Bertepatan dengan momen Hari Pendidikan Nasional, kami ingin menandai kebangkitan pendidikan di Kukar melalui program nyata yang langsung menyentuh masyarakat. KNPI hadir sebagai pelayan rakyat, dan kami ingin memastikan generasi muda kita memiliki kualitas SDM yang unggul, terutama dalam kemampuan berbahasa Inggris,” ungkap Rian.
Menurutnya, penguasaan bahasa Inggris menjadi semakin penting di era globalisasi yang penuh tantangan teknologi. Ia menambahkan, hampir seluruh aplikasi dan platform digital saat ini menggunakan bahasa Inggris, sehingga kemampuan berbahasa asing menjadi kebutuhan dasar.
“Jangan sampai generasi muda Kukar hanya menjadi penonton di tanah sendiri, apalagi dengan kehadiran Ibu Kota Negara (IKN) yang menjadi pusat perhatian nasional dan internasional. Melalui kursus ini, kami berharap anak-anak Kukar bisa lebih siap menghadapi masa depan,” tambahnya.
Owner EE Course, Yunita Sinaga, menyatakan dukungan penuhnya terhadap program ini. Ia berharap kerja sama ini bisa menjadi langkah awal yang baik dalam membangun generasi muda Kukar yang cakap berbahasa Inggris.
“Kami ingin anak-anak Kukar memiliki keterampilan bahasa Inggris yang mumpuni. Kami siap mendukung pemerintah daerah melalui KNPI Kukar, dan tentu kami berharap pemerintah juga terus mensupport agar program ini bisa berjalan berkelanjutan,” ujarnya.
Program kursus bahasa Inggris gratis ini diharapkan menjadi motivasi bagi masyarakat Kukar untuk terus mengembangkan diri, sekaligus menjadi bagian dari upaya bersama dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas dan siap bersaing secara global.