Logo
Pusaran Dewan Pers
Iklan
Banner ADV

Bantu Siswa Tentukan Arah Studi, Guru BK SMPN 1 Bontang Inisiasi Program KOPI MANIS

Guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Bontang, Heri Siswoko Saat Memperlihatkan Nilai Standar masuk SMA/SMK Negeri di Kota Bontang. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

BERITA TERKAIT

    Banner ADV

    Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang

    Bantu Siswa Tentukan Arah Studi, Guru BK SMPN 1 Bontang Inisiasi Program KOPI MANIS

    PusaranMedia.com

    Guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Bontang, Heri Siswoko Saat Memperlihatkan Nilai Standar masuk SMA/SMK Negeri di Kota Bontang. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Banner ADV

    Bantu Siswa Tentukan Arah Studi, Guru BK SMPN 1 Bontang Inisiasi Program KOPI MANIS

    Guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Bontang, Heri Siswoko Saat Memperlihatkan Nilai Standar masuk SMA/SMK Negeri di Kota Bontang. (Foto: Lutfi Aziz/Pusaranmedia.com)

    Reporter: Lutfi Aziz | Editor: Bambang Irawan

    BONTANG - SMPN 1 Bontang menerapkan program untuk membantu siswa dalam menentukan arah studi yang didambakan yaitu Konsultasi Peminatan Masa Depan Siswa (Kopi Manis).

    Guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Bontang, Heri Siswoko mengatakan Kopi Manis  merupakan program SMPN 1 Bontang yang ditujukan kepada siswa Semester 5 atau kelas 9 yang dapat membantu dan menentukan arah studi siswa. 

    "Konsultasi peminatan masa depan siswa adalah proses bimbingan yang membantu siswa menentukan arah studi dan karier yang sesuai dengan minat, bakat, dan potensi mereka," jelasnya, Selasa (13/5/2025). 

    Dia juga menjelaskan cara kerja dari program kopi manis tersebut. Diawal kelas 9 semester 5, guru BK mensosialisasikan program BK yg akan dilaksanakan. 

    Guru BK memberikan lembar peminatan yang berisi data analisis nilai PPDB SMA/SMK Negeri se-Kota Bontang dalam tiga tahun terakhir dan data peminatan sekolah lanjut siswa, sebelum mengisi lembar peminatan, siswa wajib meminta pendapat orang tuanya terkait rencana sekolah lanjut setelah lulus SMP dan hasil diskusi dituliskan di lembar peminatan tersebut. 

    Siswa juga disuruh mencatat nilai rata-rata dari 10 mata pelajaran yang diperoleh selama empat semester, lalu guru BK memberikan penguatan untuk fokus mengejar nilai di semester lima agar hasilnya bisa maksimal.

    "Setelah itu saya memberikan informasi terkait persiapan untuk masuk ke SMA/SMK dimulai dari pilihan sekolah, jurusan, persyaratan, jalur-jalur yang dibuka hingga kuota sesuai dengan juknis PPDB tahun terakhir. Harapanya siswa sudah memiliki gambaran akan sekolah pilihan dan jalur yg akan diambil," katanya. 

    Setelah semester lima berakhir, barulah tahap bimbingan kopi manis difokuskan, guru BK membagikan jadwal bimbingan setiap anak dan setiap kelas, sehari maksimal lima anak, kadang lebih. Anak-anak Sudah membawa data lembar peminatan yang sudah fiks dan siap untuk membaca kemungkinan peluang terbaiknya. 

    "Hasilnya siswa akan mendapat gambaran rambu-rambu, jika hijau maka peluang masuknya tinggi, jika kuning harus menyiapkan strategi pendaftaran, jika merah harus menyiapkan alternatif sekolah dan jurusan pilihan lainya," pungkasnya. 

    Lebih lanjut, setelah selesai mengikuti kopi manis, kami menyampaikan agar hasil bimbingan ini di diskusikan kembali dengan orang tuanya, sebagai tindak lanjut program kopi manis. (Adv)