Reporter: Diansyah | Editor: Bunyamin
NUNUKAN - Konsulat Republik Indonesia (KRI) Tawau terus memperkuat diplomasi pariwisata antarnegara dengan menggandeng pelaku industri wisata di Malaysia.
KRI Tawau melanjutkan agenda kunjungan kerjanya ke Jeti Pelancong Semporna, Sabah, Malaysia sebagai bagian dari strategi promosi destinasi unggulan Indonesia kepada mitra luar negeri.
Kepala Konsulat RI Tawau, Aris Heru Utomo menyampaikan , kunjungan ini merupakan langkah nyata untuk mempererat kerja sama antar pelaku wisata Indonesia-Malaysia.
“Kami ingin membangun jejaring dan kolaborasi strategis, terutama dalam mempromosikan Pulau Derawan di Kalimantan Timur sebagai salah satu destinasi unggulan Indonesia,” ungkapnya.
Sebagai bentuk konkret, KRI Tawau turut mengundang para agen perjalanan dan operator tur asal Semporna untuk mengikuti program familiarization trip (famtrip) ke Pulau Derawan dan wilayah sekitarnya.
Program ini diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung kepada mitra Malaysia mengenai potensi wisata Indonesia, khususnya di kawasan perbatasan.
“Kerja sama ini bukan hanya soal peningkatan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, tetapi juga membangun citra positif dan memperkuat daya saing destinasi kita di kawasan Asia Tenggara,” tambah Aris.
Para pelaku industri wisata Malaysia menyambut baik inisiatif KRI Tawau. Mereka menilai famtrip merupakan langkah strategis dalam membuka peluang kerja sama lintas negara, serta menjajaki paket wisata terpadu antara Sabah dan destinasi di Indonesia.
Konsulat RI Tawau dan manajemen Jeti Pelancong Semporna pun menyatakan komitmennya untuk terus mendukung inisiatif ini secara berkelanjutan, sejalan dengan upaya memperkuat hubungan bilateral Indonesia–Malaysia melalui jalur pariwisata.